Review Buku/Film Des (3/3)
REVIEW BUKU
1) Judul: The Selection Series (the Selection, the Ellite and The One)
Penulis: Kiera Cass
Genre: fantasi-romance, distopia
Pengulas: zuraida27thamrin
Mengisahkan seorang gadis remaja bernama America Singer yang mengikuti kontes untuk menjadi pasangan Pangeran Maxon dari Negeri Illea. America terpaksa ikut kontes karena desakan orang tua dan disuruh pacarnya untuk memperbaiki nasib karena mereka berkasta rendah.
Dari awal sudah terlihat jelas jika Pangeran Maxon sangat tertarik dengan America dan bakalan milih gadis cantik berambut merah itu. Namun, Pangeran Maxon tetap harus berlaku adil terhadap kontestan yang lain selama pemilihan. Namun, menurutku Kiera Cass berhasil membuat cerita sederhana dengan ide yang sebenarnya biasa aja menjadi luar biasa. Ceritanya yang mengalir dan memainkan emosi berhasil bikin aku pribadi membaca tiga seri bukunya ini hanya dalam waktu 3 hari untuk memastikan akhir nasib percintaan si America dan Pangeran Maxon.
Tapi, jangan harap mendapatkan adegan-adegan action yang fantastis di buku ini walaupun mengusung tema distopia seperti di cerita The Hunger Games. Cerita ini pure fantasi-romance dan bisa bikin baper.
Bagi yang suka fantasi-romance-distopia, ini sangat recomended. Kalau aku boleh menggambarkan, cerita ini nih kayak percampuran kisah Cinderella sama kisah cintanya Edward Cullen dan Bella Swan di Twilight dengan sedikit sentuhan The Hunger Games di dalamnya. Kereen pokoknyaaa.❤️❤️❤️❤️❤️
✨
2) Judul: Magnolia Secrets
Subjudul: The Land of Wind Series 2
Penulis: Fuyutsuki Hikari
Pengulas: rimaspawestri
Novel ini berkisah tentang perjuangan para pangeran Kerajaan Angin untuk merebut kembali rumah mereka. Jian Qiang, Pangeran Ketiga Kerajaan Angin yang menggantikan posisi Putra Mahkota Jian Gui untuk menyamar dan menyusup ke wilayah Kerajaan Lang, musuh yang menjatuhkan kerajaan mereka. Tugas dari Jian Qiang adalah mencari informasi dan memecah belah sekutu Raja Xi yang tamak.
Dalam perjalanannya, ia mengenal tiga orang wanita yang mana menjadi masalah tersendiri baginya. Sementara, adik bungsunya, Pangeran Ketujuh Jian Lei yang hilang tertelan ombak, masih belum ditemukan.
Dari segi bahasa, penulis begitu piawai dalam permainan kata, sehingga kesan dari novel ini tidak begitu monoton dengan konflik yang penuh dengan konspirasi dan politik. Penggambaran suasana dalam novel ini begitu apik, salah satunya adalah momen pertemuan keenam pangeran yang sebelumnya terpisah seperti yang telah diceritakan di novel Chao Xing yang menjadi buku pertama dari seri ini.
Di novel ini selain mengisahkan tentang perjuangan, juga mengisahkan tentang kekeluargaan dan cinta yang rumit. Terutama pada Jian Qiang dan Bai Niu. Yang semula jadi tunangan pura-pura, eh, malah mereka jatuh cinta beneran.
Sedikit yang menjadi perhatian adalah novel ini mungkin kurang cocok bagi pembaca yang tidak terlalu suka adegan kekerasan. Karena di novel ini adegan kekerasan begitu kental sebagai salah satu konflik antarkerajaan. Begitu juga dengan pembaca yang tidak terlalu suka dengan penjabaran dan lebih suka pada dialog. Di sini, pembaca akan menemukan banyak sekali kalimat narasi yang begitu panjang. Selebihnya mungkin bisa menjadi pertimbangan.
Untuk penyuka genre wuxia atau xiaxia, terutama yang menyukai fiksi cina, novel ini bisa dijadikan rekomendasi.
✨
3) Judul: Mythical Creatures of Asia (Mitologi Monster Benua Asia)
Oleh Cypress Ruby
Pengulas: NataSalama
Secara keseluruhan, buku ini dibagi menjadi sembilan jenis makhluk-makhluk mistis yang berasal dari benua Asia. Tiap masing-masing jenis dipaparkan secara rinci contoh-contohnya, baik nama lain, habitat, perilaku, dan atributnya. Gambar ilustrasi masing-masing makhluk juga tercantum. Bahkan, nama makhluk itu muncul dalam film atau buku apa, juga ditulis.
Dan karena buku ini membahas makhluk mitologi dari Asia, jelas makhluk-makhluk dari Indonesia pun ikut andil di dalamnya. Contoh dari golongan guardian, ada Barong yang hanya ada di Hindu-Bali. Barong bahkan disebutkan namanya dalam salah satu kasus Detective Conan. Dalam sosok Baromon di anime Digimon.
Dari golongan Giant, ada Genderuwo. Habitatnya di bangunan tua dan pohon besar. Menurut kepercayaan masyarakat Jawa, makhluk ini bertubuh besar mirip kera berwarna kulit merah kehitaman, taring mencuat dari mulutnya, dan sekujur tubuhnya dipenuhi bulu. Sosok Genderuwo juga tampil dalam serial televisi Halfworlds.
Masih ada makhluk lain seperti Banaspati/Vanaspati, Garuda, Tuyul, dan lain sebagainya.
Kekurangan: Jenis kertas menurutku kurang asyik. Karena dominan gelap, gambarnya terkadang jadi suram meski berwarna.
Kelebihan: Banyak nama-nama yang kadang belum pernah dengar, jadi tahu wujudnya.
✨
4) Judul Novel: Six of Crows (Grishaverse)
Karya: Leigh Bardugo
Pengulas: aeflytte
Enam anak-anak jalanan penghuni kelab gagak. Pencuri, penyihir, penembak jitu, mantan napi, siluman, dan bangsawan yang terbuang. Mereka bersatu untuk melaksanakan sebuah misi yang hampir mustahil, demi bayaran yang amat besar. Tetapi dalam perjalanannya, jerat masa lalu berdentum-dentum menghantam mereka, dan masalah terus datang silih berganti.
Kelebihan:
Penokohan kuat. Worldbuilding detail, dilengkapi peta dan kekhasan tiap ras. Percakapan mengalir dan natural tanpa membosankan. Diksinya amat kaya. Tiap bab bergantian sudut pandang dari masing-masing tokoh pakai POV 3, dan kekhasan karakternya jelas.
Kekurangan:
Mungkin cara sihir para grisha bekerja masih terasa buram sampai akhir cerita. Bagi grisha pemanggil badai, hanya ditakatan tentang kemampuan mereka yang bisa mengendalikan cuaca. Bagi grisha fabrikator, dikatakan mereka bisa mengubah struktur sebuah benda. Bagi grisha pengoyak jantung, mereka adalah pembunuh. Tapi, bagaimana cara sihir mereka bekerja dan asal-usul mengapa grisha itu ada dan mengapa berbeda dengan manusia biasa masih terasa buram.
✨
5) Judul: Inevitable War
Karya: Sairaakira
Pengulas: Claupherin
Sebelumnya, saya mohon maaf kalau ada kesalahan dalam me-review buku ini dikarenakan baca ceritanya udah lama jadinya lupa-lupa ingat. 😅
Tokoh utama dalam buku ini adalah Aslan, salah satu pemimpin dari tujuh pemimpin kaum Planet Zodijak dan Mischa, manusia penghuni bumi.
Diceritakan Aslan dan keenam saudaranya menjajah bumi demi menguasai sumber air di bumi karena air suci di Planet Zodijak tinggal sedikit. Manusia-manusia penghuni bumi yang memutuskan melawan kaum Zodijak, dengan senang hati oleh Aslan dan keenam saudaranya, akan dibantai. Selain kematian yang menimpa kaum manusia, ketujuh pemimpin kaum Zodijak pun sering kali menjadikan manusia-manusia menjadi budak mereka yang mana sebelumnya akan dicuci otaknya terlebih dahulu (maksudnya apa, ya, semacam dibuat pikirannya kosong dan dibuat hanya untuk mematuhi perintah pemimpin Zodijak).
Suatu saat, Aslan menyamar menjadi manusia dengan menutupi matanya dengan lensa mata yang membuatnya menjadi mirip kaum manusia dan memutuskan bergabung dengan salah satu kaum penyelinap (manusia yang bersembunyi untuk menyelamatkan diri dari kaum Zodijak). Di sana Aslan bertemu dengan Mischa. Dan saat nafsu memburu manusia di tubuh Aslan bangkit, secepat kilat ia membunuh kaum penyelinap dan menyisahkan Mischa seorang diri yang mana kemudian Aslan memutuskan menjadikan Mischa sebagai budak dengan menggigit lehernya. Akan tetapi, gigitan Aslan tidak mempan di tubuh Mischa dan hal itu membuat Aslan membawanya ke istana Zodijak.
Kelebihan:
1. Penulis menjelaskan setiap adegan dan informasi-informasi penting dalam buku secara rinci sehingga membuat pembaca menjadi paham isi buku.
2. Terdapat juga gambar Paramour of Zodijak (maaf saya lupa tulisannya) yang memudahkan pembaca dalam mengingat informasi tentang ketujuh kaum Zodijak dan pasangannya serta kekuatan yang dimiliki masing-masing tokoh.
3. Diksi yang digunakan penulis berhasil membuat pembaca merasakan suasana dan perasaan yang terjadi di dalam buku.
Kekurangan:
Adakalanya informasi-informasi yang sudah dijelaskan di bab-bab sebelumnya ditulis ulang di bab-bab selanjutnya sehingga membuat pembaca menjadi bosan.
✨
6) Judul: Touche Alchemist
Penulis: Windhy Puspitadewi
Genre: Crime, Fantasy, Drama, Sci-fi
Pengulas: Sayyidatf_
Seorang anak laki-laki genius turunan Jepang-Amerika, Hiro Morrison, tiba-tiba dihadapkan dengan kejadian pembunuhan berantai di kotanya.
Tampilannya agak acak-acakan, dan suka makan permen lolipop (kalau di mataku dia mirip L).
Hiro punya bakat unik, yaitu dia bisa mengetahui suatu susunan zat kimia dari sentuhannya. Kemampuan itu disebut Touche, ia tahu karena ia ketemu sama orang yang punya kemampuan yang sama juga, yakni Pak Yunus. Karena kemampuannya cukup menguntungkan, diangkatlah dia sebagai anggota kepolisian.
Nah suatu ketika, dia tiba-tiba mendapat kiriman misterius berupa 4 botol yang di dalamnya ada belerang, litium, dan 2 sisanya botol kosong.
Nyatanya, botol yg dia anggap kosong, ternyata ada isinya, yaitu Oksigen dan Helium.
Awalnya dia gak paham sama kiriman-kiriman itu. Dan lagi, saat kiriman itu tiba, selalu ada bom yang meledak di tempat-tempat tertentu.
Setelah dia telaah, dan melihat peta bekas ledakan bom, akhirnya dia tahu bahwa maksud kiriman botol adalah susunan tabel periodik, yang kalau disusun dengan benar jadinya, He, Li, O, S.(S=sulfur=belerang)
Helios (bahasa Yunani: Hêlios) adalah dewa matahari dalam mitologi Yunani. Ia personifikasi dari Matahari. Helios adalah putra dari Titan Hiperion dan Theia dan kakak dari Eos (fajar), dan Selene (bulan). Helios digambarkan sebagai seorang dewa dengan mahkota cahaya Matahari yang bersinar.
Dengan adanya petunjuk ini, dia bisa tahu di mana ledakan bom berikutnya, karena jika disusun dari titik ke titik, bentuknya seperti diagram bintang.
Di akhir, Hiro berhasil menang dengan bantuan Yunus. Nah Pak Yunus ini kemampuannya bisa tahu di mana letak suatu objek berada(terutama kaum Touche). Pelakunya orang dalam kok/plak/ 🤣
Sebetulnya sambungannya ada, tapi aku masih baca setengah. Kalau yang itu kemampuan Touche-nya adalah penerjemah bahasa kuno dengan sentuhan. Jadi dia bekerja di museum. Salah satu artefak yang diterjemahin adalah berasal dari Kerajaan Kutai 🤤
Kelebihan: Asli keren, mudah dipahami, jelas, penokohannya kuat ><
Kekurangan : Bukunya terlalu tipis bagiku :"^
Sekian.
Terima kasih 🙈
Btw, buku ini kurekomen banget yang suka Fantasy Sci-fi.... Kayak berasa nonton film >< pembaca rasanya bener-bener dibawa masuk ke dalamnya.
°==========°
BONUS
Review Buku/Film
1) Judul: Lord of the Rings
Pengulas: ArchieElysia
Karena pengulas mengulas di platform Instagram, sila kunjungi posting-annya di tautan berikut.
Tautan:
(1/2)
https://www.instagram.com/p/B51EYOrgYuV/?igshid=1dqmskbqyt1gg
(2/2)
https://www.instagram.com/p/B51E8xXAyFP/?igshid=1p3vmgqvkw6h4
🚪
2. Judul: Goosebumps
Pengulas: Shui_lian
Tautan: https://www.instagram.com/p/B541_a8pkbp/?igshid=1subpdkj5dol5
Bạn đang đọc truyện trên: Truyen247.Pro