6.29 a.m
Berawal dari canda,
Kemudian membantu membasuh luka.
Dari kata,
Berakhir dengan tawa.
Mengusir segala gundah,
Memberi pintu keluar bagi resah.
Obat dari semua gundah,
Perban kala hati mulai kembali berdarah.
Dari balik layar terpandang,
Tanpa kedipan mata juga wajah yang menghalang,
Kamu, tetap bisa membuat senyum saya mengembang.
Terbatas dalam dunia palsu,
Tidak terikat dalam waktu,
Selingan di kala risau,
Namun kamu, tetap sanggup membuat saya menanti sembari menghitung detik waktu.
Meski suara saya tidak sanggup saya sampaikan,
Namun kamu harus tahu tentang ini semua,
Dalam desah lirih, selalu ada ucap terima kasih, teruntuk kamu, yang di sana.
7.28 a.m
October, First 2017
Hail RP-World dengan segala rasanya :")
Bạn đang đọc truyện trên: Truyen247.Pro